KOIN

Art, The Works, 28 November 2020
Sesuatu yang kamu anggap buruk, bisa saja membuat hidupmu lebih baik Sesuatu yang kamu rasa baik, bisa saja membuat kamu terlena

Hidup ini layaknya sebuah koin

Terdapat 2 sisi

Ketika kamu merasa keadaanmu buruk

Tidak dapat dibenarkan

Ketika kamu merasa keadaanmu baik

Itu pun tidak dapat dibenarkan


Semuanya itu relatif

Sesuatu yang kamu anggap buruk

Bisa saja membuat hidupmu lebih baik

Namun tidak kamu sadari


Sesuatu yang kamu rasa baik

Bisa saja membuat kamu terlena

Sehingga kamu lupa

Bahwa kamu harus waspada

Karena hidup ini tidak mudah


Gelap dan Terang

Itulah 2 sisi kehidupan


Ketika kamu merasa hidupmu gelap

Syukurilah

Kamu dapat belajar banyak dari sana


Ketika kamu merasa hidupmu terang

Waspadalah

Jangan sampai kamu terlalu egois

Sehingga tanpa sadar

Kamu lebih sering fokus pada dirimu

Dibanding orang lain


Betapa banyak orang

Yang merasa selalu baik-baik saja

Tak luput dari melakukan kebajikan

Kepada sesama


Apakah kebajikan yang sejati?

Kebajikan yang sejati bukan materi

Karena materi tidak dibawa mati


Kebajikan yang sejati

Adalah ketika kamu ada untuk sesama

Kamu bersedia direpotkan oleh sesama

Bahkan di tengah hiruk-pikuk urusanmu yang begitu banyak


Di saat itulah kamu diuji

Apakah kamu melakukan kebajikan sejati?

Atau kamu hanya ingin enaknya sendiri?



 

RELATED TOPIC

LATEST POST

 

Film siksa kubur resmi tayang pada 11 April 2024, dan sebagai penikmat karya Joko Anwar, kami langsu...
by Ari Setiawan | 16 Apr 2024

Takut tambah dewasaTakut aku kecewaTakut tak seindah yang kukiraIgnite People, penggalan lirik lagu...
by Emmanuela Angela | 10 Apr 2024

GetsemaniDomba putih di penghabisan jagal Merah kirmizi di kandungan sengsara atas cawan yang kesumb...
by David Ryantama Sitorus | 10 Apr 2024

TAGS

 

puisi IGNITE GKI

Want to Submit an Article

Untuk menjadi bagian dari gerakan generasi
muda Kristen Indonesia. Kirimkan karyamu ke:

[email protected]

READ OTHER